Poptren.suara.com – Jennie BLACKPINK telah membintangi sebuah serial yang berjudul ‘The Idol’.
Serial ini sempat membuat banyak penggemar Jennie terutama BLACKPINK penasaran. Hingga akhirnya serial ini tayang pada tanggal 4 Juni 2023 kemarin.
Serial ini pun tayang di HBO. Dalam drama tersebut Jennie memerankan karekter yang bernama Dyanne.
Dyanne adalah seorang penari latar yang bertema dengan seorang popstar yang bernama Jocelyn yang diperankan oleh Lily-Rose Depp.
Baca Juga:Pangling! Putri Mandra, Bikin Maia Estianty Syok
Dalam episode pertamannya diputar, Jennie sudah beradegan agak sensual. Ia menarikan sebuah tarian yang vulgar dengan beberapa pria.
Adegan ini pun membuat banyak orang syok. Sehingga banyak warganet yang menyoroti tarian Jennie tersebut.
Banyak yang protes dan banyak juga yang mendukung Jennie untuk berkarir di Hollywood.
Serial The Idol sendiri ternyata banyak menerima kritikan pedas dari berbagai penjuru, sehingga disebut sebagai salah satu drama terburuk pada tahun ini.
Sempat juga ada kabar bahwa YG adalah dalang dibalik adegan serta keikut sertaan Jennie di The Idol. Namun, hal tersebut dibatah.
Jennie ternyata bertemu secara pribadi dengan The Weeknd, ia juga dikabarkan mengiyakan tawaran untuk membintangi serial tersebut.