Poptren.suara.com - Pernah dengar Kung Pao Chiken ? Masakan khas Sichuan, Tiongkok ini berasal dari nama gelar pejabat Dinasti Qing, Ding Baozhen, yang merupakan seorang kepala propinsi di Shandong. Pada awalnya masakan ini adalah sebuah ketidak sengajaan juru masak pada masa pemerintahan Ding Baozhen.
Ketidak sengajaan tersebut berawal pada saat sang juru masak kehabisan bahan masakan ketika Ding Baozhen meminta juru masak memasakan makanan untuknya dan para pengawal. Dengan bahan yang ada, yakni bumbu-bumbu dasar, dada ayam, kacang, dan cabai kering, berkat nalurinya sebagai juru masak, ia olah semua bahan tersebut dan disajikan untuk Ding Baozhen.
Ternyata Ding Baozhen menyukai hidangan tersebut dan bertitah bahwa ayam kung pao menjadi sajian utama di rumah gubernur mulai detik itu. Sajian Kung Pao Chiken kemudian mendunia, termasuk di Indonesia. Rasa masakan satu ini memang terbilang cocok dengan lidah kita karena rasa dan aromanya sesuai seperti yang disuka rata-rata orang Indonesia.
Kini Kung Pao Chiken bisa dibuat sendiri di rumah. Pada dasarnya Kung Pao Chiken cukup mudah dibuat, dan bahan-bahan untuk membuatnya terbilang relatif terjangkau. Tidak hanya itu, membuat Kung Pao sendiri tentunya mengadirkan rasa puan yang tidak tergambarkan lewat kata-kata, selain itu lebih higienis, yang tidak kalah penting, lebih hemat.
Baca Juga:Resep Sohun Ayam Claypot, Mudah Ala Chef Devina Hermawan
Jika tertarik membuat Kung Pao Chiken untuk sajian keluarga, ada resep yang bisa ditiru, seperti yang diunggah oleh akun Youtube Luvita Ho. Bahan dan cara membuatnya tertera pada video berikut ini. Selamat mencoba.
Bahan :
Marinasi ayam :
- 300 gr paham ayam;
- satu setengah sendok makan kecap asin;
Baca Juga:Resep Minuman Jahe Hangat yang Cocok Saat Cuaca Dingin!
- setengah sendok teh lada;
- satu sendok teh minyak wijen;
- minyak untuk menggoreng.
Untuk saus :
- dua sengah sendok makan dark soy sauce;
- dua sendok makan saus tiram;
- satu sendok teh cuka;
- dua sendok teh gula pasir;
- seperempat sendok teh lada;
- 65 ml air.
Untuk menumis :
- minyak bekas goreng ayam;
- empat siung bawang putih;
- delapan hingga 10 buah cabai kering, atau sesuai selera;
- satu cm jahe, iris tipis;
- satu batang daun bawang besar;
- kacang matang secukupnya, atau satu genggam besar;
- satu hingga dua sendok makan larutan air dan maizena, jangan lupa sesuaikan kekentalannya.