Poptren.suara.com – Bantul di guncang gempa magnitudo 5,2 SR pada Minggu (28/8/2022) pada pukul 03.49 WIB.
Berdasarkan laman resmi Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) yang dipantau di Jakarta, lokasi gempa bumi terletak pada 10,48 Lintang Selatan (LS) dan 109,44 Bujur Timur (BT).
Adapun pusat gempa berada di laut, 303 km barat daya Bantul, dengan kedalaman 10 km.
Meski gempa ini tidak berpotensi tsunami, namun BMKG tetap menyuruh masyarakat untuk berhati-hati jika ada gempa bumi susulan.
Baca Juga:Viral Karena Keplak Supir Transjakarta, Pria Ini Serahkan Diri
Sumber : Riau.suara.com