Poptren.suara.com – Pria beinisial WW (36) di Sulawesi Utara, tega melukai pacarnya hingga babak belur.
Karena perbuatanya itu WW harus berurusan dengan kepolisian.
Kasi Humas Polres AKP Hanny Goni membenarkan informasi itu. Menurut Kepala Tim TEKAB35 Polres Tomohon Aipda Tanny Watung, polisi mendapat laporan dari kekasih selaku korban AK (32).
Setelah mendapatkan laporan, polisi langsung bergerak dan mencari pelaku.
Baca Juga:Gokil! Lomba Tarik Tambang Lawan Pria, Isyana Sarasvati Menang Tanpa Perlawanan
“Kami tangkap di Kelurahan Talete Satu, Kecamatan Tomohon Tengah. Dia ditangkap tanpa perlawanan," kata Yanny
Kepada polisi, kata Yanny, pelaku mengakui dirinya menganiaya pasangannya hanya karena masalah sepele.
"Jadi korban diminta pelaku memasakkan mi instan, tapi lambat dibuat. Waktu itu memang korban menunggu pelaku pulang dari membeli sesuatu di warung. Sementara anak keduanya sedang menangis," kata Yanny.
Saat pulang, sang pelaku tak melihat adanya mie instan di meja, tanpa ba bi bu, pelaku langsung marah dan memukuli AK dengan keras.
"Akibatnya terdapat luka memar di mata kanan serta kepala. Peristiwanya pagi jam 10.30 WITA."
Baca Juga:Luncurkan 7 Uang Rupiah Baru, Uang Rp75.000 Ribu Juga Berubah gak ya?